Membuat Dart Board / Papan Sasaran Panahan Dari Kayu – Pesanan Custom
Selain anak panah dan busur panah. dalam olahraga memanah ada juga benda yang berbentuk lingkaran sebagai target untuk menancapkan anak panah, target ini biasa disebut papan sasaran panahan, kebetulan beberapa waktu lalu, Kayu Seru mendapatkan pesanan khusus untuk membuat papan sasaran panahan ini, pemesan kami menamakannya dart board, karena untuk mainan anak, jadi panah yang digunakan adalah panah yang dilempar oleh pemain dengan tangan, tidak menggunakan busur panah.
Dart board dibuat mirip dengan papan sasaran panahan, berbentuk lingkaran, hanya saja warna yang digunakan berbeda, jika pada papan target panah warna lingkaranya kuning, merah, biru, dan hitam, pada dart board ini yang digunakan warnanya kombinasi hitam dan kuning dengan titik target tengahnya berwarna merah (seperti foto diatas)
Kami menerima pesanan dart board sebanyak 500 set, ukuran yang diminta pemesan diameternya 25cm, diwarna hitam, disablon warna kuning, sablon depan belakang dengan motif yang berbeda, namun tetap kombinasi warna kuning dan hitam, jadi dartboard ini bisa dimainkan bagian depan dan belakang sebagai papan sasaran panahan nya
Dart Board ini terbuat dari MDF Board dengan ketebalan 9mm, pemesanan sebanyak 500 set kami kerjakan sekitar 12 hari kerja, Kami selalu mengutamakan kualitas produk, mulai dari pemilihan bahan baku, pemotongan dengan mesin khusus agar presisi, pengecatan dengan cat water based, finishing dan packing juga kami perhatikan agar tidak ada debu kayu yang menempel diproduk, sebelum dipacking dengan plastik, debu nya dibersihkan dahulu.
Selain pembuatan dart board seperti diatas, Kami juga menerima pesanan khusus / custom sesuai permintaan pemesan, selama produk yang ingin dibuat berbahan kayu, kami siap untuk memberikan penawaran harga terbaik, untuk pesanan custom ini ada minimum pemesanan agar mendapatkan harga terbaik. Jangan ragu untuk menghubungi kami melalui WhatsApp, SMS, Telepon maupun E-mail, kontak kami ada di halaman Contact Us atau dibawah situs ini.
Mainan Edukatif dari kayu merupakan produk rutin yang kami produksi, disitus ini and bisa melihat produk yang rutin kami produksi, semua nya bisa dibeli langsung secara online disitus ini.
Produk Terbaru Kami
-
APE Mencocok
Harga aslinya adalah: Rp 32.000.Rp 24.000Harga saat ini adalah: Rp 24.000. -
Papan Jahit Geometri
Harga aslinya adalah: Rp 120.000.Rp 90.000Harga saat ini adalah: Rp 90.000. -
-
Balok Natural 64
Harga aslinya adalah: Rp 190.000.Rp 142.500Harga saat ini adalah: Rp 142.500. -
Panggung Boneka Lipat
Harga aslinya adalah: Rp 308.000.Rp 231.000Harga saat ini adalah: Rp 231.000. -
Tea Set Kayu
Harga aslinya adalah: Rp 185.000.Rp 138.750Harga saat ini adalah: Rp 138.750. -
Menara Susun Apollo
Harga aslinya adalah: Rp 110.000.Rp 82.500Harga saat ini adalah: Rp 82.500. -
Kotak Edukatif 5 in 1
Harga aslinya adalah: Rp 185.000.Rp 138.750Harga saat ini adalah: Rp 138.750.