Mainan Perabotan Rumah Tangga Dari Kayu
Pesanan khusus membuat mainan perabotan rumah tangga ini Kami terima pada bulan Mei 2018, model yang dibuat sangat sederhana tidak seperti pada miniatur perabotan yang banyak dijumpai di internet yang rumit dan detail, karena mainan perabotan yang dipesan ini selain model kursi dan model tempat tidur, selebihnya dibuat hanya berbentuk kubus namun diberi gambar disablon langsung ke kayu yang membuat tampilan produk ini jadi semakin menarik.
Proses Pengerjaan Mainan Perabot Rumah Tangga Dari Kayu
Proses pembuatan produk ini tidak terlalu rumit, karena bentuk nya sederhana, dalam satu set produk terdiri dari 10pcs dengan 7 bentuk model perabotan rumah tangga, bentuk-bentuk yang dibuat sesuai pesanan adalah :
- Sofa
- Tempat tidur
- Kulkas
- Lemari
- Tempat Kompor
- Buffet
- Lemari exsel
Gambar dibuat langsung disablon ke kayu agar hasil lebih bagus dan kualitas gambar tahan lama dibandingkan gambar yang ditempeli stiker, bahan material yang digunakan adalah kayu pinus yang sudah dikeringkan dengan oven.
Hasil print desain yang menjadi film sablon produk mainan perabotan
pesanan membuat mainan perabotan ini adlah pesanan khusus, yaitu pesanan yang dibuat sesuai permintaan karena bukan pesanan produk yang ready dan dijual disitus ini. Untuk membuat pesanan khusus ini tentunya ada minimum order yang harus dipenuhi pemesan, minimum order merupakan jumlah minimal untuk memesan produk yang diinginkan agar harga produknya tidak mahal, karena mempertimbangkan beban biaya produksi yang harus kami keluarkan untuk membuat pesanan khusus ini.
Pada awal menerima pesanan ini, kami sedikit heran dengan pemesan karena yang dipesan selain model sofa dan tempat tidur selebihnya hanya berupa kotak kubus saja yang diminta sesuai ukuran dan disablon sesuai desain yang dikirim pemesan, namun setelah produk kami buat ternyata hasilnya sangat luar biasa.
Setelah produk disablon hasilnya sangat bagus (mainan perabotan dari kayu)
Mainan perabotan dari kayu ini menjadi produk yang memiliki nilai jual bagus tentunya setelah melihat hasil produksi setelah disablon. Kami ucapkan terimakasih banyak atas pesanannya ke Kami, semoga produk ini bisa diterima oleh pelanggannya dan memesan dalam jumlah yang lebih banyak nantinya 🙂
Anda berminat memesan produk yang sesuai dengan desain anda? Selama produk yang ingin anda buat terbuat dari bahan kayu, kami siap membuatkan untuk anda, jangan ragu untuk segera menghubungi kami melalui customer service kami, kami akan berikan penawaran harga terbaik untuk produk yang anda pesan.
Salam – Kayu Seru
Lihat Produk Terlaris Kami
-
Kereta Bentuk Geometri
Harga aslinya adalah: Rp 105.000.Rp 78.750Harga saat ini adalah: Rp 78.750. -
Balok Hijaiyah
Harga aslinya adalah: Rp 150.000.Rp 112.500Harga saat ini adalah: Rp 112.500. -
Kotak Bentuk 5 Tray
Harga aslinya adalah: Rp 100.000.Rp 75.000Harga saat ini adalah: Rp 75.000. -
Balok Ekonomis
Harga aslinya adalah: Rp 70.000.Rp 52.500Harga saat ini adalah: Rp 52.500.