Brakiasi Kayu Untuk Anak – Pesanan Custom Made by Order

Brakiasi kayu untuk anak, mainan ini dibuat sesuai dengan pesanan (made by order), model dan ukuran bisa disesuaikan dengan permintaan, untuk foto produk diatas merupakan pesanan custom dari salah satu customer kami, ukurannya adalah 140 x 120 x 100 centimeter.

Produk ini dinamakan brakiasi karena secara arti, brakiasi merupakan gerakan dengan mengayunkan lengan dari satu pegangan ke pegangan lainnya, seperti gerakan orangutan yang bergelantungan pada dahan pohon satu ke dahan lainnya, selain mainan brakiasi, produk yang dibuat ini bisa dimainkan dengan beberapa cara,bisa dijadikan mainan panjat tebing, mainan perosotan, mainan panjat tali dan juga ada ayunan nya. Detail produk bisa dilihat pada video dibawah ini.

Detail video produk

Brakiasi kayu ini untuk mainan indoor (mainan didalam ruang) karena terbuat dari kayu, jadi tidak cocok untuk diletakkan diluar, pesanan yang kami buat ini untuk salah satu sekolah TK di Jakarta, biasanya produk ini ada yang menyewakan, namun menurut hitungan ekonomis nya karena harganya yang tidak terlalu mahal, maka untuk keperluan jangka panjang dan agar anak bisa betah dirumah, sebaiknya buat saja di kami dan produk jadi milik anda tanpa bayar uang sewa lagi, atau bahkan mungkin anda yang menyewakannya ke orang lain.

Brakiasi kayu ini tidak ada minimum pemesanan, beli satu set juga akan kami produksi, proses produksi membutuhkan waktu sekitar 15 hari kerja dari tanggal setelah kami menerima uang muka tanda jadi pemesanan.

brakiasi kayu untuk anak
Brakiasi kayu untuk anak selesai produksi siap dikirim

Detail bentuk serta ukurannya bisa disesuaikan dengan permintaan, silakan hubungi customer service kami dengan cara klik ikon WhatsApp dibawah kiri layar anda untuk mendapatkan info detail tentang produk ini, lokasi kami di Cibinong Bogor, bagi yang berada jauh dari lokasi kami, bisa dikirim menggunakan ekspedisi dan pastinya akan kena ongkos kirim sesuai dengan ekspedisi yang dipilih.

Selain membuat produk seperti diatas, kami juga bisa membuat produk lain yang terbuat dari bahan kayu, seperti aneka mainan edukatif, plakat kayu, souvenir kayu untuk media promosi perusahaan, dan lain sebagainya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kirim WhatsApp